IST AKPRIND Bangun Gedung Baru 5 Lantai di Gondokusuman

IST AKPRIND Bangun Gedung Baru 5 Lantai di Gondokusuman

Diambil dari berita IST AKPRIND, sebagai Perguruan Tinggi di bidang sains dan teknologi, IST AKPRIND senantiasa meningkatkan pelayanan kepada mahasiswanya. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Yayasan Pembina Potensi Pembangunan (YPPP)selaku badan penyelenggara IST AKPRIND adalah meningkatkan sarana dan prasarana belajar mahasiswa. Kampus III IST AKPRIND yang berada di Jalan Bimasakti, Pengok Gondokusuman, Yogyakarta sebelumnya merupakan bangunan dengan dua gedung utama. Gedung di sisi timur merupakan bangunan tiga lantai yang digunakan sebagai ruang perkuliahan dan laboratorium. Sementara gedung di sisi barat merupakan bangunan satu lantai yang dahulu digunakan sebagai mess dosen. Seiring tingginya animo masyarakat yang ingin berkuliah di IST AKPRIND yang menuntut perbaikan sarana dan prasarana akhirnya gedung yang sebelumnya digunakan sebagai mess dosen dirobohkan dan akan didirikan gedung baru.

Gedung baru yang direncanakan merupakan bangunan lima lantai yang akan digunakan untuk ruang perkuliahan. Ketua Pembina YPPP yang juga merupakan salah satu pendiri IST AKPRIND, H.M. Suwardi, S.E., saat peletakan batu pertama pembangunan, Senin (24/9) menyampaikan bahwa gedung lima lantai yang akan dibangun didesain untuk ruang kelas mulai dari lantai kedua hingga kelima. Sementara lantai dasar akan digunakan untuk area parkir kendaraan. Pihaknya akan membuat 20 ruang kelas dengan ukuran masing-masing ruangan kurang lebih seluar 80 meter persegi. Semua ruangan yang dilengkapi dengan pendingin ruangan tersebut nantinya tentu saja terdapat sarana perkuliahan yang memadai seperti jaringan internet, komputer serta proyektor. Akses untuk menuju lantai atas selain menggunakan tangga, juga dilengkapi dengan lift. Hal tersebut juga diakui oleh Ketua YPPP, Ir. Sagoro Wedy, M.M. Pembangunan gedung baru IST AKPRIND merupakan upaya pengembangan perguruan tinggi ini. Targetnya gedung baru ini selesai pada Juli tahun depan. Sehingga mahasiswa baru angkatan 2019 sudah dapat menggunakan sarana dan prasarana di gedung baru tersebut. YPPP senantiasa mendukung pengembangan sarana dan prasarana IST AKPRIND. Setelah pada tahun 2016, IST AKPRIND mendirikan asrama mahasiswa dibilangan Sapen, GOndokusuman dilanjutkan kembali dengan mengembangkan gedung laboratorium di Jalan Dewa Nyoman Oka, Kotabaru ditahun 2017 lalu. Dan pada tahun 2018 ini, yang menjadi target pengambangan adalah Kampus III ini, tutupnya. (tdj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *